Archive for the puisi (uneg2) Category

moment with you hunnn…

Posted in puisi (uneg2) on Agustus 18, 2011 by na

baru kali pertama ku gunakan kata ganti orang pertama…”aku”

terimakasih cinta….ku ingin ungkapkan itu benar-benar dari diriku, begitu banyak pengorbanan mu untukku. pertama dan selamanya engkaulah cintaku,aamiin.

kau hapus air mata, ketika tak ada seorang pun yang dapat menghapusnya. hingga engkaupun dengan ikhlas menerima basahnya air mata ku yang seharusnya tak pantas menyentuh kulitmu.

engkau pula yang tunjukkan bahwa manusia itu bisa saling menyayangi, walaupun benci itu ada. ketika semua orang tak lagi mendukungku untuk bangkit, kau datang dangan senyum penuh cinta seakan mengatakan,,,”aku bisa tunjukkan bahwa cinta itu ada” dan engkau telah tunjukkan itu.

ibarat aku yang sedang bermandikan lumpur karena tergelincir tanah yang licin, dan semua orang mengolok-olokku dengan penuh tawa dan tak seramah biasanya, lalu engkau datang menuntunku untuk keluar dari lumpur, sehingga engkau pun rela untuk berselimut lumpur bersamaku.

tak pernah ku kenal orang yang sehebat dirimu dalam hidupku, ketika aku digoyahkan dan dibutakan dari pandanganmu, engkau tetap memaafkan dengan cintamu yang besarnya tak pernah kubayangkan.

cinta, kini dan selamanya, ku torehkan janjiku yang tak kan tergoyahkan lagi, insya Allah…

cinta…kini dan selamanya engkaulah cinta bagiku, untukku, selamanya…

cinta tak kan ada yang bisa gantikan posisimu dihatiku..selamanya…

cinta…berjanjilah untuk selalu baik-baik saja dimana pun cinta berada…

cinta…tetaplah menjadi cinta untukku…. ^^

miss u forever…

aku dan aku

Posted in puisi (uneg2) on Februari 24, 2011 by na

betapa pun aku ingin

tetapi aku tidak bisa

betapapun aku bisa

tapi aku tak kuasa

karena aku kertas putih
yg telah tertulis dengan pena  lain,

sebab, walau aku dapat menulis
tp penaku tetap diam di atas kertas itu
hari hari yang ku jalani
seperti bukan hari yang kumiliki
tak pernah terlintas satu arah yang kuyakini
tak sempat tiba untuk mencapai yang kuingini

aku kertas putih yang banyak dibalut oleh pena lain

bertajuk duka

Posted in puisi (uneg2) on November 14, 2010 by na

dalam sebuah ramainya perayaan…dan dalam suasana penantian kebahagiaan akan anak yatim..

teduh wajah yg selalu ramah menyapa..kesederhanaan jiwa dan ringannya beban hidup..

senandung  fals suara menandakan akan kehadiran yang berbeda untuk ciri khasnya…

tanpa kusadari dia ada tak lama..

menemani hari2 kami bersama dengan senyuman yang seakan tak lepas dari bibirnya…

seakan bunga berguguran menandakan kesedihan dan duka yang mendalam padanya…

kabar itu seakan membuat semua orang yang mendengarnya justru  tak ingin mendengar…

histeris, merinding, ketakutan, atau sekedar tak berani…

tubuhnya yang utuh kini tak berupa…

suaranya yang menanda kini tak terdengar..

dan kesederhanaannya yang selalu hadir…kini tak akan nampak lagi…

malaikat telah membawanya pergi kepada Sang Pemilik..

keluargapun tak inginkan takdir ini berlanjut.

tapi segalanya terjadi atas Izin Allah…

kematian merupakan rahasia yang sudah ditetapkan..

tak ada seorang pun yang mengetahuinya…

selamat  jalan sobat…

kami berdoa engkau disana lebih baik dan lebih tenang  bersama ibumu yang lebih dulu hadir di SisiNya..

berilah ia tempat disisiMu Ya Rabb… aamiin.

tabahkanlah orang2 yang di tinggalkannya Ya Rabb…aamiin

>teruntuk teman kami almarhum nurdin yang telah wafat 14 november 2010<>dalam kecelakaan daerah kampung artis terowongan dekat TMII, beliau bertabrakan dengan truk saat mengendarai motor<

KCB kecewa cemburu benci eh salah Ketika Cinta Bertasbih

Posted in puisi (uneg2) on Juli 20, 2010 by na

sebelumnya, mohon maaf bila ada yang tidak berkenan ataupun kurang berkenan di hati.
KCB 1 — 2
Ketika Cinta Bertasbih..sangat diidolakan para penonton terutama para remaja atau abg(anak baru gede).
isinya ya tentang bagaimana tentang cinta secara Islami. apa iya begitu? ya memang begitu.
KCB bisa menjadi alternatif film Islami yang saat ini merebak film cinta yang gak Islami.
KCB mendapat penghargaan lebih dari 1 sekaligus dalam beberapa kategori..itu respon yang baik untuk di awal karir film tersebut.
KCB memperkenalkan cinta dan pernikahan yang Islami.

tapi apakah masih ada ikhwah yang menyadari bahwa film tersebut bukanlah konsumsinya secara utama.
dampak positif mengalir deras dari respon2 yang terlihat..
mungkin ini tidak bisa dibilang dampak negative,hanya saja kok di hati ini seperti ada yang mengganjal yah..#curcol
seorang guru (seorang ummi) bercerita..apakah ketika kita sujud pada Allah kita melupakan cinta kita terhadap manusia yang special di hati, dan apakah itu yang disebut dengan ketika cinta bertasbih? yah mungkin itu hanya sebagai pendapat saja.

tapi mungkin gak ada yang sempurna, cuma bisa bilang itu (padahal dah lebih dari 30 kata).
intinya sih, semoga saja film tersebut tidak hanya menghanyutkan para pennonton dengan cinta dan pernikahan, ataupun membayangkan dan menyamakan cinta di film tersebut dengan cinta yang masing2 pribadinya rasakan, This is
very different..saya yakin.

dan semoga film tersebut bisa menjadi hiburan yang baik dan tidak menghayutkan hati kearah yang kurang logis, tetapi justru menguatkan hati menjadi lebih cinta kepada Sang Pencipta dan lebih fahim tentang sesuatu yang dianggap membingungkan…
apalagi di bulan Ramadhan ini akan tayang series nya kan…bakal tiap ari ada tuh..heheh

sekian.
hanya itu saja, semoga menjadi bahan intropeksi diri sendiri..
Smile
semangat!!!

Cinta yang Tertunda

Posted in puisi (uneg2) on Juli 3, 2010 by na

<buat mba ku yang memesan ini maaf ya mba saia baru dapet inspiried segini….>

tampak sirna untuk dijelaskan.
tampak nyata untuk di ingat.

dasar hati ini sedang berdegup lambat merajai.
setelah waktu tampak usang tuk dilewati.
seperti tanpa lelah dan bosan menemani.
kapankah hari ini berhenti pada tempat yg dinanti.

tak ingin sesumbar dalam kata
ketika nafas berhenti dari Syair indahNya,
saat itulah sesuatu tampak begitu mempesona.

hanya ingin berdiam dalam ramai
disaat detik berubah jadi menit yang terhenti,
ketika itu pula ada yang indah menyinari hati

mungkin ia atau bukan, dalam luasnya samudra.
tekad ini sepenuhnya untukMu Ya Rabb.
berilah hamba jawaban dalam kebimbangan jiwa.
niat ini karena Engkau Ya Allah.

ketika masa sudah habis dalam keraguan.
kutegakkan langkah dariNya kepada dia.

ketika hujan kurasa basah di hati.
tetapi ketika reda, kulihat indahnya pelangi.
ketika nafas berhembus tenang dan bahagia.
seakan hati terdapat taman bunga.

bulan bagai minggu, minggu bagai hari, hari bagai menit, menit bagai detik..menambah indahnya kesibukan.

selarut ini ku bawa segala yang kumiliki.
selarut ini ku datang dengan gagah dariNya.
selarut ini kan ada para malaikat untuk menyaksikannya

sebelum ucapan dan ikrar yang akan tersiar.
kupandangi dari kejauhan demi teryakininya hati.

<bersambung mba ga kuat..ngantuk.heheh..>

My Wife is My Choice Mom

Posted in puisi (uneg2) on Juli 3, 2010 by na

***

ibu,

ia adalah satu diantara banyak perempuan yang kupilih..

ia adalah seseorang yang bisa memberikan ku semangat dan kekuatan hidup..

ia adalah istriku..

ibu,

saat terluka ia lah yang menggobati

saat jatuh ia lah yang membantuku bangkit

saat aku tak menginginkan untuk tersenyum, dia lah dengan segala keadaannya membuatku tersenyum

bahkan disaat aku tidak bisa berfikir bahwa kenapa aku dilahirkan? dia lah yang senantiasa meyakinkan aku bahwa Allah itu mencintaiku. engkau mencintaiku..ayah mencintaiku saudaraku mencintaiku…

ibu, dia lah orang yang telah membuka mata ini hingga aku bisa mengenal kata “cinta” selepas sakit.

bukti apa lagi yang harus ia tunjukan pada engkau wahai ibu…?

jika memang orang lain yang engkau harap itu, yang terlihat giat itu, yang engkau dan ayah senangi,

maka bagiku dia lebih dari orang itu…hanya kesempatan memang belum tampak..

ibu… jika saja engkau tau apa saja yang telah ia korbankan untuk mendampingiku, maka engkau pun akan merasa haru seperti embun pagi yang sejuk.

ibu…jika saja engkau tau bagaimana papa sama seperti ayah, dan mama sama seperti ibu dalam menanamkan akhlak,

engkau pasti menyukai hal itu…

ibu…percayalah pilihanku adalah cinta, bukan sekedar kesenangan…

ibu yakinlah bahwa aku bisa membangun keluarga ini untuk mu dan mereka.

karena…ia adalah ibarat segalanya untukku.. dan itu karena Allah..

Ibu, cintailah ia seperti engkau mencintaiku…

***

cinta…tak samanya takdir itu seperti indahnya pelangi

Posted in puisi (uneg2) on Juli 3, 2010 by na

_____________________________________

indonesia itu satu…tanpa melihat apa warna kulitnya dan apa kebiasaanya…

Indonesia itu satu walau berasal dari berbagai tata adat yang berbeda…

cinta…bisakah kita sama sama melihat bahwa takdir itu bukan aib atau pun keburukan…

cinta, berikan hati untuk memandang jauh kedepan untuk mengerti apa arti perbedaan….

cinta..haruskan semua orang dimuka bumi ini sama dengan tata cara ini atau tata cara itu?

kita sadari bersama bahwa pelangi itu indah dan merupakan maha karyaNya

maka..biarkan perbedaan tetap indah seperti lukisan karyaNya

biarkan cinta selalu ada untuk selalu menyayangi walau perbedaan itu sangat tampak.

biarkan hati saling bebas untuk lepas mencari apa makna perbedaan

cinta, apakah indah jika pelangi hanya ada warna hijau atau hanya warna biru..?

apakah tidak ada kata sama antara kita di atas perbedaan.

cinta…hijau akan tetap kotor jika memang kotor,

biru akan lusuh jika memang tak mampu bertahan,

merah akan cacat bila memang tak dijaga.

cinta, apapun itu jika memang buruk itulah keburukan, jika memang itu baik itulah kebaikan apapun itu yang ada di dirinya dan darimana pun asal ia.

tapi pelangi akan tetap indah tanpa cacat, itulah perbedaan yang akan membawa senyum kepada semua.

pelangi itu lah semangat,cinta,kasih sayang, kebaikan di atas sebuah perbedaan.

cintailah perbedaan yang Tuhan berikan kepada kita…

karena jika cinta tak bersemi di atas perbedaan..maka siapa lagi yang akan ada di dunia.. 🙂

I am not you and you not me

tp kita tetap satu cinta…

peace and love

cerita dunia IT Support Lab

Posted in puisi (uneg2) on Juni 21, 2010 by na

sebagai koor dinatro prog : Iqbal

sebagai wakilnya : Ahmd Q

sebagai anggotanya : Tyas, Idi dan diri saia sendiri…

awal mula berada di sana sangat menyenangkan wlwpun agak kaku juga… tp semua baik…sampai akhirnya diri ini lah yg kurang bijaksana dalam menyikapi semuanya kegiatan. dan sedikit menginggalkannya….#terlihatbodoh

lalu munculah dunia baru yg terasa lbh asing dibanding awal mula saia hadir…lengkap sudah dan diri ini semakin jenuh saia rasa…

memuaskan di satu sisi dan menjemukan disisi lain. #kurangdewasa

teman adalah pembelajarn…itu yg saia dapat saat ini….

melihat dirinya merupakan melihat sebuah materi pembelajara hidup. mungkin bagi sebagian orang bingung, apa maksudnya? begini:

1. iqbal merupakan sosok yg dewasa dan bijaksana, wlw terkadang kata2 sedikit pedas…lebih pedas dari sambel rujak.. 😛 #wow

2. ahmad merupakan sosok yg pintar, kalo ada kesulitan,,,tanyakan saja padanya….dijamin dijawab deh 😛 dan satu lagi, ia orang yg pantang menyerah dalam sebuah masalah IT. #salut

3. tyas merupakan sosok yg sabar.. apapun selalu sabar. #heheheh

4. idi merupakan sosok yang sederhana…tetapi baik dan pengertian… #ckckck

mereka adalah teman yang subhanallah keren… kita saling melengkapi…. 🙂

semoga persahabatan ini akan tetap ada walaupun nntnya kelak kita berpisah…aamiin… 🙂

Lagi Marah-Sedih

Posted in puisi (uneg2) on Mei 19, 2010 by na

sering kali saiia dengar orang mengatakan “coba kamu posisikan diri kamu sebagai dia” “kamu mengerti dong posisi aku” “coba kamu jadi aku dan ngerasain semuanya” “kalau saja kamu ngertiin aku”

hufffff…capek…

kalo saiia balikin….ya ya ya “kalo kamu jadi aku juga gmn ya???” saiia sih gak mau deh.

itu bukan curhatan tp mungkin sebagai pembahasan sebuah masalah. kalo memang kata2 tersebut adalah curhatan mungkin saiia masih bisa terima…hello…bung/ses anda sedang tidak curhat sama saiia kan????

lalu ada juga yg bilang “oooo..pantes aja adenya bgni bgtu…wong kakaknya bgni juga dan bgtu juga”.  hello…..!!! pernahkah saiia menyebut nama anda dalam kejelekan saiia????

memendam sesuatu yang menyesakkan…pengen teriak, tp itu bukan hobi saiia…pengen makan banyak tapi itu bukan hobbi saiia juga…pengen tidur..justru kalo tidur malah jadi susah tidur…

setiap ingat kata2 itu saiia menjadi terhambat dalam melakukan sesuatu, kegiatan, berfikir, muraja`ah….Astagfirullah…

bisa kah hati ini tidak membahas dan mengingat hal itu kembali???

saiia tahu orang lain itu lebih hebat dan lebih baik dibanding saiia…pernahkan saiia berfikir untuk menjatuh kan nya…? jawabnya adalah tidak. untuk apa…toh kepuasan yg sesungguhnya adalah kepuasan terhadap diri sendiri yg bisa bangkit dari keterpurukan…dan hijrah kepada yg baik.

adakalanya orang harus ngomong banyak…tp adakalanya orang harus bicara seperlunya….

adakalanya bercanda itu sangat dibutuhkan…tp akankah lebih baik kalo bercanda itu tidak jadi landasan utama dalam bergaul….

Hasbunalla wa ni`mal wakil…ni`mal maula wa nimannasir…

Lahaula walakuwata…

ini hanya secerca teriakan…keep spirit!!!

Rinduku di atas sajadah

Posted in puisi (uneg2) on Maret 29, 2010 by na

cinta ini telah rindu dengan sang perindu.

dimana kesunyian menjadi obat bagi yang pilu.

dimana ketenangan selalu memberi inspirasi dan motivasi yang hebat.


bosan dengan keadaan yang terus tanpa henti yang kian tak berhenti

atau mungkin inikah ujian Nya yang aku pun tak tau ilmunya.

rinduku di atas sang perindu telah lelah untuk dibicarakan.

tak henti ku ingini ia…

bahkan dalam mimpiku pun ia muncul bersama orang2 yang dirindukannya.


rinduku di atas sajadah…

apakah seperti kayu yang telah menjadi abu..?

di atas sang perindu dengan lantunan ayat cinta Nya…

telah bersemai di hati dzikir yang tak ingin berhenti.

rasanya sudah hampir tak tahan dengan semuanya, hingga ingin ku menangis di setiap helai rinduku.